Sabtu, 19 Januari 2013

Industri Otomotif Indonesia Tumbuh 24,8% Mencatat sejarah pertama menembus angka penjualan kendaraan satu juta unit.


Jakarta, – Walau sempat dihadang dengan beberapa regulasi pemerintah seperti peningkatan jumlah pembayaran down payment (DP) dan pembatasan konsumsi BBM jenis premium, tidak serta merta menjadikan pasar otomotif nasional lesu.
Bahkan sebaliknya, pasar otomotif malah menggeliat dengan pertumbuhan sebesar 24,8% serta mencatat sejarah pertama kalinya menembus angka penjualan kendaraan bermotor roda empat diatas satu juta unit.
Hingga periode November 2012, pasar otomotif nasional berhasil menjual total 1,116 juta unit dari segmen passenger cars dan commercial, hanya terpaut tipis dengan Thailand yang tahun 2012 kembali memimpin negara ASEAN dalam penjualan dengan catatan 1,3 juta unit. Sementara Malaysia berada di urutan ketiga dengan catatan penjualan 567.170 unit, jauh dibawah Indonesia.

“Hampir rata-rata pasar otomotif global mencatat trend positif, termasuk Indonesia yang mengalami pertumbuhan 24,8%. Thailand yang tahun sebelumnya sempat terpuruk akibat bencana banjir, di tahun 2012 bangkit dan kembali memimpin dalam jumlah penjualan,” ungkap Jongkie D. Sugiharto, Chairman I GAIKINDO.
Segmen passenger cars 4x2 bermesin dibawah kapasitas 1.500 cc masih tetap menjadi favorit konsumen dengan menyumbang angka penjualan sebesar 583.107 atau sekitar 52%. Sementara untuk tipe mobil sedan, juga mengalami pertumbuhan tapi tidak terlalu signifikan atau sekitar 3%.
Catatan paling mengagumkan datang dari Suzuki Ertiga, meskipun pendatang baru di kelas 4x2 kapasitas mesin dibawah 1.500 cc, mobil ini berhasil mencuri perhatian konsumen dan cukup menyedot pasar yang selama ini dikuasai oleh produk kembar Toyota-Daihatsu, Avanza-Xenia. Hingga akhir November 2012, Ertiga sudah terjual 34.074 unit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar